
Oleh
: Hamka el-@rchil
Ada kabar senja ini yang gugur berserakan
Kabar yang sengaja menggulung senja dan menelan lamunanku
Kabar yang ku benci hadirnya, sebab murka ku belum ikut sirna di
ufuk barat
Kabar ini buas dan selalu mengusur janji nya yang dahulu ia
titipkan dalam genggaman mentari
Aku merasa inilah kabar dari bait-bait kata masa lalu
Yang dahulu sering ku nyanyikan saat ibu membelai separuh
waktunya
Aku merasa inilah kabar yang memberi isyarat pada alam agar tak
egois menelan angkasa, sebab ia hadir ketika malam-malam mulai suntuk dan letih
seharian berdendang
Lamunanku, semoga ini hanya irang ganaping saja
Sebagai pengecam kabut, dan menyelimuti anak-anak untuk bermimpi
Mungkin aku juga pernah seperti berita itu
Tetapi aku tak mau irang ganaping terus menerus
Karena nurani kecil ini akan mengembalikanku pada manusia-manusia
yang menyembah arwah leluhur
Dan akan menjilat setiap insan yang ingin memenggal sehelai
nafas angkara murka
Biarlah aku yang ikut sayembara ini untuk merebut
tahta leluhur yang di wariskan dari garis darah manusia pilihan
#catatan penting untuk tak tenggelam dalam berita
Tidak ada komentar:
Posting Komentar