Breaking

LightBlog

Senin, 23 Mei 2016

WHO am I?




Amatilah pikiran mu karena kan menjadi ucapan mu.
Amatilah ucapanmu karena akan menjadi tindakan mu.
Amatilah tindakan mu karena akan menjadi kebiasaan mu.
Amatilah kebiasaan mu karena akan menjadi karaktermu.
Amatilah karaktermu karena akan menjadi nasib mu.
Amatilah nasibmu karena akan menjadi penentu hidup mu
Diatas semua itu kenalilah diri mu,karena orang yang mengenal diri nyalah yang akan merasakan ketenangan jiwa yang sesungguhnya.
من عرف نفسه فقد عرف ربه
“Barang siapa yang mengenal dirinya,maka sungguh ia telah mengenal Tuhan nya”
(al hadits)
Krisis jati diri. Mungkin itu yang menjadi permasalah ummat manusia pada saat ini. Sebab jika mereka benar-benar mengenal dirinya  maka tentu dengan sendirinya akan muncul dalam dirinya sifat Ma’rifatullah,akan muncul dalam dirinya sebuah pertanyaan besar dari mana dia diciptakan, untuk apa dia diciptakan,dan kemana dia akan berkelana. Ini adalah pertanyaan fundamental yang merupakan sebuah gembok besar yang harus kita cari kunci jawabannya.

Sejatinya, seorang muslim harus mampu mengenal dirinya dengar baik. Jika seorang muslim sudah mengenal dirinya disana akan ada korelasinya dengan akhlakul karimah dalam kesehariaannya. Singkatnya bahwa untuk mengenal Allah swt. Seorang muslim terlebih dahulu membangun kesadaran dan perenungan yang sungguh-sungguh tentang keadaanya dirinya,alam disekitarnya, dan seluruh ciptaan Allah swt yang bertebaran dimuka bimu ini. Jika sudah muncul ma’rifal alam dan ma’rifatul insan maka jenjang yang akan dilalui adalah mengenal Allah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar